HTQ UIN MALIKI MALANG GELAR WISUDA TAHFIDZ KE-XIII

ANNABA’- Hai’ah Tahfizh Al-Quran (HTQ) UIN Maulana Malik Ibrahim Malang menggelar wisuda mahasiswa tahfidz ke-XIII pada Kamis (18/8/2022) yang bertempat di Gedung Sport Center Lantai 2 UIN Malang. Acara ini berlangsung bersamaan dengan temu wali mahasiswa baru tahun akademik 2022/2023.

Total mahasiswa yang mengikuti wisuda tahfidz pada tahun ini berjumlah 150 orang, yang terdiri dari beberapa kategori dan tersebar diberbagai fakultas. Kategori 5 juz, 26 orang, kategori 10 juz 40 orang, kategori 15 juz 25 orang, kategori 20 juz 25 orang, kategori 25 juz 4 orang, dan kategori 30 juz berjumlah 30 orang.

Adapun rincian jumlah wisudawan per-fakultas, sebagaimana berikut. Fakultas Syari’ah 41 orang, Fakultas Pskilogi 5 orang, Fakultas Ilmu Tarbiyah & Keguruan 55 orang, Fakultas Humaniora 19 orang, Fakultas Ekonomi 11 orang, Fakultas Saintek 12 orang, Fakultas Kedokteran & Ilmu Kesehatan 4 orang, dan Pascasarjana berjumlah 3 orang.

Berbeda dengan tahun sebelumnya, wisuda kali ini digelar secara tatap muka dan disiarkan langsung melalui kanal Youtube resmi UIN Maliki Malang. Acara ini dihadiri oleh seluruh pimpinan UIN Maliki Malang, wali mahasiswa wisudawan 30 juz, serta wali mahasiswa baru.

Dalam sambutannya, Prof. Dr. H.M. Zainuddin, MA. menyatakan bahwa sudah lebih dari 2.700 mahasiswa yang lulus program tahfidz. “Mahasiswa di UIN Maliki Malang ini tidak hanya sekadar kuliah. Tetapi juga nyantri. Maka julukannya adalah mahasantri. Ini yang membedakan UIN Maliki Malang dengan perguruan tinggi yang lain,” ungkapnya. Acara berlangsung dengan hikmat, dan ditutup dengan pembacaan doa yang dipimpin oleh Ketua HTQ, Drs. Abdullah Zainur Rauf, M.HI. (red.)